Prewee.com – Ingin nonton film tapi bingung mau nonton yang mana dulu? Berikut ini rekomendasi film terbaik masuk nominasi Best Film Buil Film Awards 2022. Buil Film Awards merupakan salah satu ajang penghargaan yang ditujukan untuk perfilman yang mana ajang ini diselenggarakan pertama kali di tahun 1958 oleh Busan Ilbo newspaper. Buil Film Awards 2022 pun telah menampilkan beberapa nominasi, salah satunya Best Film. Menariknya, di tahun ini terdapat 5 film yang dinominasikan sebagai Best Film dalam ajang Buil Film Awards 2022. Dibawah ini 5 film yang bisa jadi rekomendasi tontonan anda di kala senggang.
Film Terbaik Masuk Nominasi Ini Tidak Boleh Kamu Lewatkan

Pertama kali ditayangkan di Cannes Film Festival 2022 pada tanggal 23 Mei 2022. Decision to Leave (2022) merupakan sebuah film Korea bergenre romantis misteri yang telah disutradarai oleh Park Chan Wook. Melalui film ini, sutradara Park Chan Wook pun berhasil memenangkan sebuah penghargaan Best Director di Cannes Film Festival 2022.
Dibintangi oleh aktor Park Hae Il dan artis China, Tang Wei, film ini menceritakan tentang seorang detektif polisi yang jatuh cinta kepada seorang perempuan yang kemudian menjadi tersangka pembunuhan suaminya sendiri. Film ini sendiri pertama kali ditayangkan di Cannes Film Festival 2022 pada tanggal 23 Mei 2022 dan sudah tayang di bioskop Korea Selatan sejak 29 Juni 2022 lalu.

Film Broker (2022) adalah sebuah film dari karya sutradara Hirokazu Kore-eda yang mana telah dibintangi oleh Song Kang Ho, Gang Dong Won, Bae Doona, IU dan Lee Joo Young. Film Broker ini tayang perdana di Korea Selatan pada 8 Juni 2022.
Film Broker (2022) adalah kisah yang menceritakan tentang Sang Hyeon (Song Kang Ho), pemilik sebuah laundry dan Dong Soo (Gang Dong Won), yang juga menjadi relawan di sebuah gereja yang menjalankan oleh sebuah bisnis ilegal. Mereka menjual bayi yang ditinggalkan di gereja untuk diadopsi kepada orang-orang yang ingin mempunyai bayi secara ilegal.
Dalam film ini IU berperan sebagai ibu bayi yang ia titipkan di gereja tapi diambil oleh Sang Hyeong dan Dong Soo untuk di jual, kemudian IU mengikuti dua ahjusshi untuk menemukan orang tua yang cocok untuk bayinya.

Film In Front of Your Face (2021) yakni sebuah film Korea bergenre drama yang disutradarai oleh Hong Sang Soo. Film ini telah dibintangi oleh deretan artis senior seperti Lee Hye Young, Jo Yoon Hee, Kwon Hae Hyo, Shin Seok Ho hingga Kim Sae Byuk. In Front of Your Face (2021), film yang mana menceritakan tentang kehidupan dan karier dari seorang aktris.
Setelah sekian lama hiatus, akhirnya dia pun memutuskan untuk kembali ke dunia akting bersama seorang sutradara muda yang juga mengajaknya untuk membintangi proyek filmnya. Film ini sendiri sudah di putar pertama kali di Cannes Film Festival 2021 pada bulan 25 Juli tahun lalu, dan mulai di putar di bioskop Korea pada bulan Oktober 2021.

Film Emergency Declaration (2022) merupakan sebuah film Korea yang mana bergenre disaster aksi. Film yang juga mengisahkan tentang bencana menegangkan yang terjadi pada sebuah penerbangan pesawat.
Film Emergency Declaration (2022) ini telah dibintangi oleh deretan artis kenamaan Korea Selatan seperti Song Kang Ho, Lee Byung Hun, Jeon Do Yeon, Kim Nam Gil, Im Siwan, Kim So Jin hingga Park Hae Joon. Film ini diketahui telah disutradarai oleh sutradara kenamaan Korea, Han Jae Rim.

Hansan: Rising Dragon (2022) yang juga menjadi salah satu film yang masuk nominasi Best Film di Buil Film Awards 2022. Film ini rupanya dibintangi oleh Park Hae Il, Byun Yo Han, Ahn Seong Ki, Son Hyun Joo, Kim Sung Kyu, Kim Sung Kyun, Kim Hyang Gi hingga Ok Taecyeon.
Film Hansan: Rising Dragon (2022) mengisahkan tentang cerita Laksamana Yi Sun Sin (Park Hae Il) dan pasukannya dalam melawan penjajahan Jepang. Film ini sangat sukses dan ditonton lebih dari 7,4 juta kali, itulah beberapa film terbaik masuk nominasi Best Film Buil Film Awards 2022 yang wajib kamu tonton.