prewee.com – Indonesia ini memiliki banyak sekali budaya bahkan soal fashionnya pun bisa berbeda-beda disetiap daerah. Seperti yang kita ketahui kalau simbol setiap daerah juga bisa dibedakan dari kepercayaan, busana, upacara adat atau kebiasaan dan lainnya. Kalau menurut kamu solo dan yogyakarta tidak ada perbedaan busana adat, berarti kamu salah! Karena keduanya ada perbedaan yang signifikan untuk diketahui.
Ketika memiliki pelajaran sejarah di sekolah memang telah diketahui kalau di Yogyakarta dan Surakarta dulunya adalah satu wilayah yang sama. Surakarta kini sering dan terkenal dengan nama Solo. Kemudian wilayah tersebut pecah dan seperti sekarang ini ada yang namanya Yogyakarta dan ada namanya Solo Meskipun begitu ternyata ada beberapa kebudayaan yang mirip diantara keduanya terutama dalam hal busana ada meskipun mirip tentu saja ada hal-hal yang membedakan. Kalau kamu Penasaran sekali perbedaan antara busana Solo dan Yogyakarta, kamu bisa mencari tahu dari penjelasan berikut.
Perbedaan Busana Adat dari Solo dan Yogyakarta untuk Kamu Ketahui
- Blangkon
Perbedaan busana adat dari Solo dan Yogyakarta bisa kamu ketahui mulai dari blangkonya. Blangkon atau semacam topi yang digunakan di kepala memiliki kemiripan dari segi bentuknya. Perbedaannya di antara blangkon yang digunakan wilayah Yogyakarta dan Surakarta yaitu pada tonjolan yang terletak di belakang kepala. Tonjolan itu disebut juga mondolan atau Gelung belakang pada adat Yogyakarta yakni lebih besar dan menonjol dibandingkan blangkon pada busana adat dari Solo.
- Beskap
Surjan atau beskap merupakan baju ada yang digunakan oleh pria di Yogyakarta. Surjan bisa disebut baju taqwa dan surjan ini umumnya memiliki motif bergambar bunga-bunga. Berbeda dengan surjan atau beskap adat dari Surakarta yang tidak sama sekali memiliki motif atau berwarna bahkan cenderung gelap dan solid. Mereka akan menggunakan beskap yang hitam dengan Lis emas kemudian putih dan list warna-warna solid lainnya.
- Keris
Kemudian ada perbedaan antara keris yang digunakan pada busana adat di Yogyakarta dan Surakarta. Pertama terletak pada namanya kalau Kris adat Surakarta bernama ladrang sedangkan keris adat Yogyakarta bernama branggah. Sarung atau penutup pada ladrang akan memiliki penampilan lebih ramping dan tidak begitu bermotif jika dibandingkan dengan branggah yang memiliki lebih banyak motif dan juga ornamennya.
- Wiru
Kemudian ada Wiro juga di mana Wiro tersebut memiliki bahasa Indonesia yang diartikan seni melipat jarik atau kain batik. Bahkan dalam melipat kain batik ada perbedaan di antara Yogyakarta dan Surakarta alias Solo. Pada adat Yogyakarta garis putih yang terdapat pada ujung kain batik bisa diperlihatkan dan kadang disertai lipatan-lipatan yang disebut sebagai pengkolan Pengkolan.
Pada Wiru adat Surakarta ada bagian putih yang justru disembunyikan dengan cara dilipat ke dalam hal ini perbedaan yang yang sangat kecil namun bisa membedakan orang tersebut menggunakan adat dari Solo atau dari Jogja.
- Corak Batik
Terakhir perbedaan busana tradisional adat dari Solo dan Yogyakarta yaitu bisa dibedakan dari corak batik nya. Dari segi pola batik Yogyakarta dan Surakarta ini memang Ada kemiripan karena keduanya berasal dari sumber yang sama yaitu pola batik kerajaan Mataram. Meski begitu cara keduanya sedikit berbeda bahkan bisa dibedakan dengan jelas karena kain batik adat Yogyakarta berlatar warna putih dengan corak hitam sedangkan kain batik adat Surakarta berlatar warna coklat atau kuning dengan corak putih agak kecoklatan. Meskipun busana adat keduanya tampak mirip namun jika ditilik lebih mendetail kembali ada begitu banyak perbedaan hal-hal kecil lainnya.
Seperti yang telah dijelaskan di atas mulai dari aksesoris kepala sampai lipatan jari pun menjadi hal identifikasi pakaian yang berbeda dari kedua adat daerah Yogyakarta dan Surakarta. Mungkin Solo terkenal dengan batiknya dimana kain batiknya itu benar-benar banyak disukai oleh orang-orang di Pulau Jawa bahkan di luar pulau Jawa karena coraknya indah sekali. Namun tidak banyak yang tahu kalau batik terbagi dari berbagai daerah seperti sumber di daerah Cirebon, Yogyakarta dan Solo pasti memiliki perbedaan busana adat yang signifikan sehingga kamu bisa membedakan corak masing-masing daerah Seperti apa saja.