Prewee.com – Kalau membahas soal budaya dan tradisi di Indonesia tidak pernah ada habisnya, bagaimana tidak, di Indonesia sendiri ada 1.430 suku yang ada di Indonesia. Setiap suku memiliki budaya, bahasa, tradisi, bahkan desain rumah tradisional yang berbeda-beda satu sama lain dan kabar baiknya walaupun berasal dari suku yang berbeda, kamu juga bisa mempelajari adat dan budaya dari suku lain. Salah satunya dengan berkunjung ke desa adat di Indonesia yang banyak tersebar di berbagai wilayah, masing-masing memiliki tradisi dan keunikan yang menarik untuk kamu cari tahu, apa saja? Berikut ini rekomendasi beberapa desa yang wajib dikunjungi.
Desa Adat Di Indonesia Paling Populer yang Wajib Kamu Kunjungi
Desa pertama yang bisa kamu kunjungi yaitu Kampung Naga yang ada di Tasikmalaya, kampung yang letaknya ada di salah satu kota di Jawa Barat ini terkenal sebagai desa adat yang kental akan adat Sunda warisan nenek moyang dan syariat islam. Jika kamu berkunjung ke Tasikmalaya dan ingin melihat bagaimana adat istiadat Sunda, kamu wajib berkunjung ke Kampung Naga.
Selain melihat adat istiadat yang kental, kamu juga akan disuguhkan dengan pemandangan lingkungan sekitar yg unik seperti rumah warga yang tidak biasa yaitu dengan menggunakan anyaman bambu dan biasa disebut bilik dengan diberi atap ijuk. Rumah warga yang terbilang sederhana memang sudah aturan adat setempat sehingga warga dilarang rumahnya dicat agar tetap terkesan sederhana.
Di sekeliling rumah-rumah di kampung Naga terdapat persawahan yang masih hijau dan asri, sehingga wisatawan yang berkunjung kesana dapat merasakan sejuknya udara di Kampung Naga, cocok banget buat kamu jika ingin healing.
Yang selanjutnya kamu bisa berkunjung ke Desa Wae Rebo yang ada di Nusa Tenggara Timur, desa ini sendiri sering disebut sebagai desa negeri awan, hal ini karena letaknya yang berada diatas ketinggian 1.200 mdpl. Untuk menempuh perjalanan ke desa Wae Rebo diperkirakan mencapai 1 jam dengan berjalan kaki, karena desa Wae Rebo dikelilingi Hutan dan juga jalur yang menanjak.
Walaupun akses menuju desa sangat melelahkan, sesampainya di desa tersebut, lelah kamu akan terbayarkan dengan pemandangan yang tidak mengecewakan sedikitpun. Dari kejauhan terlihat tujuh rumah adat berbentuk kerucut akan menyambut kedatangan para pengunjung, sejarah mengatakan rumah adat tersebut dikenal dengan nama Mbaru Niang dan sudah didirikan selama 20 generasi.
Di malam hari, kamu dapat menyaksikan langsung bentangan awan yang terlihat sangat indah, sedangkan jika menjelang pagi hari, kamu akan disuguhkan dengan pemandangan yang tidak kalah indah yaitu pohon-pohon yang diselimuti kabut dan juga rumah adat, adem banget dan dijamin bikin betah selama kamu disini.
Dan terakhir, kamu bisa berkunjung ke Desa Sade yang ada di Lombok, ada beberapa penghuni Desa Sade yang sudah bertahun-tahun mendiami desa yaitu suku Sasak. Desa Sade terkenal dengan tradisi adat istiadat nya yang unik, walaupun listrik sudah tersalurkan ke desa, namun penduduk lokal tetap mempertahankan adat istiadat warisan nenek moyang mereka dalam menjalani kehidupan sehari-hari.
Tradisi unik desa Sade salah satunya adalah tradisi nikah lari yang masih lekat pada penduduk desa. Seperti namanya, nikah lari yang dimaksud yaitu pihak perempuan akan dibawa lari oleh pihak laki-laki ke rumah orang tuanya. Setelah beberapa hari, orang tua dari laki-laki akan menyebarkan ke keluarga perempuan melalui utusannya bahwa anaknya sudah dilarikan dengan tujuan anaknya akan menikahi anak perempuan nya.
Selain tradisi nikah lari, desa Sade juga dikenal dengan penghasil kain tenun tercantik di Indonesia, kamu juga bisa membeli kain tenun sekaligus belajar cara menenun dengan ahlinya di desa Sade. Kehidupan di desa-desa adat ini memang jauh lebih sederhana, namun kesederhanaan inilah yang justru membuat desa ini jadi lebih istimewa, ditambah lagi dengan bentangan alam yang memikat dan memanjakan matamu selama berlibur di desa-desa tersebut. Gak heran banyak turis yang tertarik berkunjung ke desa adat di Indonesia ini.