prewee.com – Siapa sih yang tidak pernah dipanggil interview kerja? Tentunya semua orang selepas pendidikannya selalu bertujuan untuk mencari pekerjaan yang sesuai dengan skill yang didapatkan di masa sekolahnya. Pertanyaan saat interview banyak sekali yang menjebak bahkan ingin menguji anda akan keseriusan anda saat melamar pekerjaan. Biasanya, kamu akan merasakan deg degan yang berlebih saat di esok hari akan menghadiri undangan interview kerja.
Perasaan sedari malam sulit tidur akan memikirkan pertanyaan apa saja yang akan dilontarkan kepada dirimu. Sehingga anda selalu memikirkan jenis jawaban apa yang akan disiapkan. Berbagai pertanyaan membuatmu memikirkannya terlalu lama saat diwawancarai HRD, suatu perusahaan yang kamu idam-idamkan untuk bekerja disana. Menjawab dari pertanyaan yang menjebak memang harus memiliki usaha memutar otak yang cukup menguras keringat dingin yang keluar dari tubuh.
Beberapa Pertanyaan Saat Interview Yang Bisa Anda Siapkan Jawabannya
Semua pertanyaan yang akan menjebak pasti memiliki penilaian masing-masing dari jawaban yang anda jawab. Setiap poin jawaban anda sangatlah berpengaruh besar bagi anda untuk diterima bekerja diperusahaan yang sudah lama anda inginkan bekerja sesuai bagian yang ingin kamu dapatkan sebelum lulus pun sudah menjadi target kamu mendapatkan peran dari sebagian kemakmuran suatu perusahaan tersebut. Berikut adalah pertanyaan umum yang menjebak yang dimana kita akan membahas pertanyaan tersebut beserta jawaban yang seharusnya mendapatkan poin besar saat dirimu sedang interview.
- “Sebutkan Kelemahan Diri Anda !”
Pertanyaan saat interview ini lebih untuk menilai seberapa kenal dengan diri sendiri. Tapi hal ini malah buat jadi pertimbangan sebuah perusahaan untuk menerimanya jika hanya menjawab “Tidak Tahu” sungguh lebih fatal akan kelebihannya saja sudah diketahui mengapa kelemahannya tidak tahu. Hal seperti ini bisa anda jawab dengan jujur dan memberitahukan solusi yang akan memperbaiki kelemahan anda nantinya, setidaknya penilaian yang satu ini menganggap anda sebagai orang yang memiliki usaha untuk memperbaiki diri. Dirimu harus lebih pintar lagi untuk jawaban yang sudah disiapkan jika ada pertanyaan yang mengenai tentang yang masih berkaitan dengan pertanyaan pengenalan diri sendiri. - “Mengapa anda Keluar dari pekerjaan sebelumnya ?”
Sebuah perusahaan selalu ingin mengetahui alasan anda untuk melamar kembali bekerja jika sebelumnya sudah pernah bekerja di perusahaan lain. Dengan pertanyaan ini akan menjadi point terpenting anda untuk mendapatkan pekerjaan yang baru, mungkin karena gaji yang tidak sebanding ? atau karena lingkungan kerja yang tidak nyaman ? sebenarnya itu adalah jawaban yang tidak masuk akal karena akan menjadikan anda pergi dari masalah yang seharusnya seperti gaji sudah anda ketahui untuk bersedia bergabung dalam perusahaan. Lalu bagaimana cara menjawabnya ? bisa saja anda menjawab masalah yang sesungguhnya dan melontarkan jawaban bahwa anda ingin pekerjaan yang sesuai skill anda atau pekerjaan yang jauh lebih menantang dalam bekerja karena hal ini akan membuat anda terkesan memiliki giat dalam bekerja. - “ Kenapa Sangat Menginginkan Pekerjaan Ini ?”
Pertanyaan ini memang berkesan perusahaan yang menyombongkan reputasi baiknya tapi jawaban yang tepat adalah bukan persoalan butuhnya anda dalam mencari uang namun posisi ini akan menjadikan promosi diri anda untuk menginginkan keahlian tersebut sebagai pekerjaannya. - “ Mengapa Kami Harus Menerima Anda ?”
Hati-hati, saat pertanyaan saat interview seperti ini berlangsung karena pertanyaan ini adalah titik dimana akhir dari perjuangan anda untuk mendapatkan pekerjaan yang anda inginkan. Anda bisa saja menjawab untuk memajukkan perusahaan tersebut tapi dengan kepribadian yang rendah hati akan skil yang dimiliki dan rencana yang kamu rakit untuk memberikan yang terbaik bagi perusahaan. Pertanyaan yang menjebak saat Interview memanglah harus berhati-hati dalam menjawab karena ini akan menentukkan jenjangn karir anda yang akan terekspos.